You are currently viewing Telah Ditemukan!!, Ini Dia Obatan Untuk Sembuhkan Kecanduan Judi Online
Sumber gambar : pixabay

Telah Ditemukan!!, Ini Dia Obatan Untuk Sembuhkan Kecanduan Judi Online

  • Post author:
  • Post category:Kesehatan

Berkat kemajuan ilmu kesehatan, saat ini obat kecanduan judi online telah ditemukan. Namun apakah obat tersebut? Berikut ulasan selengkapnya mengenai hal tersebut.

Rokok dan narkoba bukan satu-satunya hal yang dapat menyebabkan kecanduan. Permainan judi online memiliki dampak serupa yakni menyebabkan pemainnya mengalami kecanduan bermain.

Kecanduan bermain judi online sendiri bukanlah penyakit yang dapat diremehkan. Pasalnya sangat banyak dampak negatif yang akan dihadapi oleh orang yang menderita kecanduan judi online ini.

Dampak Buruk Dari Kecanduan Judi Online: Keadaan Keuangan Menjadi Bobrok

Salah satu dari banyak dampak negatif kecanduan judi online tersebut adalah mulai kacaunya keuangan. Seseorang yang menderita kecanduan judi online umumnya akan sulit untuk mengatur keuangannya. Hal tersebut dikarenakan tingginya hasrat untuk bermain judi online terus menerus.

Dalam ilmu medis yang membahas tentang gambling addiction, pecandu judi online umumnya akan mengalami sensasi senang saat berjudi. Meskipun kalah, mereka akan mentoleransinya dan terus bermain.

Alasan inilah yang membuat keuangan dari penderita kecanduan judi online cenderung sangat bobrok. Bahkan tidak sedikit cerita dimana penderita kecanduan judi online terjerat dalam masalah hutang piutang atau singkatnya disebut terlilit hutang.

Dampak Buruk Dari Kecanduan Judi Online: Kesehatan Mental Perlahan Terganggu

Tidak hanya menyebabkan masalah keuangan, namun efek judi online juga dapat menyebabkan penderitanya perlahan mulai mengalami kondisi mental yang tidak stabil. Banyak penelitian yang menyebutkan bahwa penderita kecanduan judi online akan beresiko mengalami kondisi mental yang mengkhawatirkan.

Bahkan di Inggris, sebagian terdapat 650 kasus percobaan bunuh diri dilakukan oleh orang yang menderita kecanduan judi online.

Obat Kecanduan Judi Online : Obat Antagonis Naltrexone

Berkat kemajuan pengetahuan, telah cukup banyak ditemukan obat dan metode rehabilitasi judi online yang dapat membantu mengatasi kecanduan judi online. Salah satu obat yang disebut dapat menyembuhkan kecanduan judi online ini adalah Naltrexone.

Mengutip dari halaman health detik, disebutkan bahwa obat Naltrexone ini memiliki fungsi untuk menekan produksi opioid endogen di otak. Opioid endogen ini sendiri merupakan sejenis senyawa yang dihasilkan di otak dan menimbulkan efek berupa munculnya hasrat atau dorongan kuat melakukan sesuatu.

Penggunaan obat Naltrexone ini untuk mengatasi masalah kecanduan judi sendiri pertama kali dilakukan oleh para ilmuwan dari Universitas Monash pada tahun 2011. Penggunaan Naltrexone ini sebelumnya hanya digunakan untuk kecanduan obatan (narkoba).

Obat antagonis ini memiliki efek samping berupa munculnya rasa nyeri di pencernaan apabila dikonsumsi. Meskipun telah tahu bahwa obat ini dapat digunakan untuk mengobati kecanduan judi online, namun tetap harus meminta petunjuk dan melakukan konsultasi sebelum menggunakannya.

Pilihan Obatan Lain Selain Naltrexone

Selain Naltrexone, terdapat obat lain yang juga dapat menghentikan kecanduan judi online, yakni antidepresan SSRI dan Lithium. Obat SSRI ini memiliki fungsi mempengaruhi sistem serotonin yang berperan dalam pengelolaan suasana hati.

Sedangkan Lithium adalah obatan yang umumnya digunakan untuk penderita gangguan emosi atau bipolar. Obat ini biasanya juga akan diresepkan jika penderita/pasien telah menunjukan gejala ketidakstabilan emosi.

Terapi Untuk Sembuhkan Kecanduan Judi Online

Kemajuan dunia kesehatan tidak hanya membawa 1 opsi penyembuhan untuk kecanduan judi online, penderita kecanduan judi online juga dapat memilih opsi pengobatan melalui terapi untuk mengehentikan kebiasaan berjudinya. 

Terapi yang disarankan untuk pengobatan kecanduan ini adalah terapi CBT (Cognitive Behavioral Therapy) atau yang juga lebih banyak dikenal sebagai teori perilaku kognitif.

Terapi penyembuhan ini dapat dijelaskan mirip dengan sesi konseling. Dokter atau terapis yang bertanggung jawab akan melalukan sesi konseling yang bertujuan untuk mengubah pola pikir dari penderita kecanduan judi online mengenai judi online itu sendirinya.

Sebagai contoh, jika penderita menganggap bahwa judi online dapat membuatnya kaya dengan cepat. Maka dokter akan mengarahkan pembentukan ulang pola pikir penderita agar memahami bahwa pemikirannya sebelumnya adalah suatu yang salah.

Selain digunakan untuk pengobatan kecanduan judi online, terapi CBT ini juga sering digunakan untuk mengobati pasien dengan masalah depresi, sulit tidur, trauma hingga kecanduan obatan.

Kesimpulan 

Dari ulasan diatas dapat disimpulkan bahwa terdapat 2 opsi obatan yang dapat dipilih untuk mengobati kecanduan judi online yakni:

  • Naltrexone
  • Antidepressant SSRI
  • Lithium 

Selain itu, pengobatan dengan cara menjalani terapi CBT juga dapat menjadi pilihan lainnya untuk dicoba. Sebagai tips penutup jika anda memiliki masalah kecanduan judi online, anda sebaiknya juga mulai membenahi gaya hidup anda. 

Anda dapat mulai dari menemukan kebiasaan positif untuk dilakukan hingga menjauhi pergaulan yang kiranya dapat menjerumuskan anda. Jangan lupa juga untuk mencoba yang terbaik untuk mendekatkan diri kepada yang Maha kuasa.

Sekian sedikit pembahasan mengenai obat kecanduan judi online. Semoga ulasan ini dapat membantu anda yang ingin menghentikan kecanduan judi online ini.

Baca Juga : Mengobati Kecanduan Judi Online, Dari Metode Medis Hingga Islam